Senin, 26 Desember 2022



Berlian asli menghasilkan kilauan yang sangat indah dan menawan. Itulah sebabnya banyak wanita menyukai perhiasan satu ini. Dari banyaknya jenis perhiasan berlian, gelang berlian asli masih menjadi salah satu idaman wanita. Apalagi sekarang modelnya semakin banyak dan beragam. Salah satu jenis gelang berlian favorit wanita adalah gelang rantai atau chain.

Seperti namanya, gelang satu ini berbentuk rantai yang terkesan fleksibel dan menyesuaikan pergelangan tangan. Ternyata ada beberapa jenis rantai yang bisa digunakan untuk gelang. Penasaran bagaimana modelnya? Berikut daftar lengkapnya:

Cable Chain

Model rantai paling umum dan banyak digunakan untuk perhiasan adalah cable chain. Selain digunakan untuk gelang rantai, cable chain juga digunakan untuk kalung liontin. Ciri khas cable chain yaitu memiliki tautan berbentuk bundar atau oval yang simple

Flat Link Chain

Flat link chain atau rantai tautan datar merupakan jenis rantai gelang yang bentuknya bundar. Akan tetapi cara menggabungkannya dengan disolder. Selain itu, flat link chain umumnya berdesain lebih tipis dibandingkan cable chain. Jadi Anda harus berhati-hati saat menggunakannya.

Rope

Gelang rope merupakan model gelang rantai yang desainnya menyerupai tali. Jadi seperti ada dua untaian yang saling melingkari satu sama lain. Persis seperti tali yang sering Anda lihat.

Rolo

Pada umumnya sebagian besar desain gelang rantai memang menggunakan tautan berbentuk bulat. Hal tersebut juga berlaku pada gelang rolo ini. Ciri khas lainnya yaitu ukuran tautannya lebih tebal sehingga gelang terasa berat dan kokoh. Kebanyakan gelang berlian charm bracelet menggunakan jenis rantai rolo.

Beads Chain

Beads chain merupakan gelang rantai yang menggunakan desain bola-bola. Berbeda dengan rantai pada umumnya yang berupa tautan. Pada gelang berlian asli, beads tersebut biasa diganti dengan berlian yang indah. Jadi ada deretan berlian pada gelang.

Byzantine

Dibandingkan dengan model rantai lainnya, gelang rantai byzanite mungkin masih sedikit asing. Gelang unik satu ini juga dikenal dengan nama king’s baid. Ciri khasnya mata rantai dihubungkan lalu diikat vertikal maupun horizontal. Penampilannya sangat kompleks sehingga jarang dipadukan dengan berlian.

Snake Chain

Ciri khas snake chain yaitu terdiri dari pelat bundar halus yang melengkung di bagian tengah. Ketika disatukan, snake chain menampilkan tabung dengan efek zig zag. Terlihat seperti kulit ular makanya dinamakan snake chain.

Mesh Chain

Mesh chain merupakan jenis gelang rantai dari untaian rantai yang seperti ditenun. Karena itu, ukurannya terlihat lebih tebal dibandingkan dengan jenis rantai lain. Hal tersebut juga berlaku saat diterapkan pada gelang berlian. Gelang Anda akan tampak lebih lebar.

Venetian atau Box

Jenis rantai ini merupakan jenis rantai yang juga cukup populer untuk gelang berlian asli. Ciri khasnya yaitu untaian geometri terutama kubus persegi yang tampak klasik dan elegan. Selain digunakan pada gelang berlian, venetian atau box chain juga sering digunakan untuk jam tangan mewah.

Wheat Chain

Jenis rantai terakhir yang biasanya digunakan pada gelang adalah wheat chain. Dinamakan demikian karena bentuk untaiannya mirip gandum. Nama lain wheat chain yaitu espiga atau palm dengan untaian berbentuk huruf V yang digabung-gabungkan.

Itulah deretan jenis-jenis gelang berlian asli model rantai yang perlu Anda ketahui. Mondial Jeweler juga menawarkan cukup banyak gelang rantai dengan bentuk rantai yang beragam. Salah satu rekomendasinya gelang dari Dreams Collection yang simple dan terjangkau. Selain itu, ada juga Hilarity bracelet yang mewah dengan taburan banyak berlian. Semua koleksi tersebut bisa dilihat detailnya dengan mengunjungi website Mondial Jeweler yaitu www.mondialjeweler.com

Jenis Gelang Berlian Asli Model Rantai yang Perlu Anda Ketahui

Kamis, 22 Desember 2022



Seperti yang sudah kita ketahui bersama, saat ini cincin tidak hanya untuk digunakan oleh kaum perempuan saja. Bahkan kini sudah tersedia banyak pilihan model cincin pria yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan juga selera masing-masing. Anda bahkan bisa tampil elegan dan percaya diri dengan menggunakan cincin tersebut.

Bagi Anda yang ingin tampil lebih elegan dan juga menawan dengan cincin pria, di sini kami akan coba membantu Anda untuk bisa memilih model yang sesuai dengan kebutuhan dan selera. Jadi, pastikan Anda menyimak artikel ini hingga selesai.

Perhatikan Budget saat Memilih Cincin  

Membahas tentang perhiasan, seperti cincin khusus pria, tidak sempurna rasanya jika tidak membahas budgeting. Pasalnya, budget merupakan faktor yang sangat penting agar Anda bisa mendapatkan model yang sesuai.

Hal pertama yang harus Anda perhatikan yaitu relevansi antara kualitas dan keaslian cincin dengan harga yang ditawarkan. Semakin tinggi kualitas cincin berlian, maka harganya pun semakin mahal.

Terkait budget untuk membelinya, Anda bisa menyesuaikannya dengan keinginan dan kemampuan. Jika punya budget yang besar, Anda bisa memilih model yang kualitasnya lebih bagus atau model cincin eksklusif.

Memilih Model yang Cocok untuk Pria

Model cincin untuk pria berbeda dengan model cincin wanita. Model cincin untuk pria memiliki bentuk yang cenderung bold atau tebal. Agar lebih mudah membedakannya, Anda bisa melihat cincin yang digunakan oleh pengacara kondang, Hotman Paris. Pasalnya, kebanyakan model cincin khusus untuk pria memiliki ukuran lebih tebal dibandingkan dengan cincin untuk wanita.

Alasan kenapa cincin pria memiliki bentuk yang lebih bold yaitu karena karena disesuaikan dengan karakteristik pria yang cenderung maskulin. Modelnya biasanya dibuat lebih bold dibandingkan dengan cincin untuk wanita yang dibuat lebih tipis.

Meski begitu, ada juga cincin khusus pria yang dibuat dengan ukuran tipis dari cincin yang bold. Cincin khusus pria yang tipis biasanya digunakan untuk cincin lamaran atau tunangan.

Perhatikan Aspek 4C Berlian Saat Membeli Cincin

 Berlian merupakan salah satu aspek yang juga tidak kalah penting untuk Anda perhatikan. Pilihlah model berlian yang cocok dan ideal, salah satu contohnya yaitu berlian dengan standar 4C yang bagus. Berikut kami jelaskan apa itu 4C dan seberapa berpengaruh standar 4C ini pada sebuah perhiasan.

1.  Clarity (Kejernihan)

Kejernihan atau clarity merupakan aspek penting dalam sebuah berlian. Karena kejernihan menentukan keindahan berlian.

2.  Color (Warna)

Color atau warna pada berlian yang bagus adalah jenis berlian berwarna putih atau bening. Sedangkan berlian yang kualitasnya rendah biasanya terlihat kusam. Sedangkan yang paling tinggi yaitu fancy diamond yang langka.

3.  Carat (Karat)

Karat pada berlian berbeda dengan karat pada emas. Istilah karat pada berlian digunakan untuk menunjukkan beratnya. 1 carat berlian adalah 0,2 gram.

4.  Cutting  (Potongan)

Potongan merupakan proses pembentukan model berlian. Istilah cutting digunakan untuk menentukan bentuk berlian. Ada  banyak jenis cutting mulai dari bulat, hati, pear shape, dan lain-lain.

Rekomendasi Cincin Pria di The Palace

Untuk Anda yang saat ini mencari model cincin untuk pria, Anda bisa mendapatkannya di The Palace. Brand perhiasan yang satu ini merupakan brand yang sudah punya nama besar dan hanya menjual perhiasan berkualitas premium.

Desain cincin yang ada di brand ini didesain oleh desainer perhiasan professional. Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan cincin pria yang bersertifikat.

Tampil Elegan dan Menawan dengan Cincin Pria